Dairi, Investigasi.info -
Pemerintah Desa Sosor Lotung di bawah kepemimpinan Jepriadi P. Simaremare menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung program Bupati Dairi, Ir. Vickner Sinaga, yang mengusung semangat "Budayakan Gotong Royong sebagai Warisan Leluhur Nenek Moyang." Salah satu implementasinya terlihat dalam kegiatan perbaikan jalan desa yang dilakukan secara gotong royong pada Jumat, 24 April 2025.
Kegiatan ini bertujuan mewujudkan konsep “Jatagena” atau jalan tanpa genangan air, sebagai bentuk respons terhadap tantangan infrastruktur yang kerap mengganggu aktivitas warga. Perbaikan jalan dilakukan secara swadaya dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat, termasuk tokoh masyarakat, perangkat desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), serta dukungan dari Babinsa Haris Rangkuti.
Selain itu, beberapa pelaku usaha lokal seperti Sasta dan PTJ juga turut berkontribusi dalam mendukung pelaksanaan kegiatan ini. Kolaborasi antara masyarakat dan dunia usaha ini menjadi bukti kuat bahwa pembangunan desa dapat berjalan lebih efektif melalui sinergi lintas sektor.
Jepriadi menegaskan bahwa dirinya berkomitmen penuh dalam menjalankan amanah yang diberikan oleh Bupati Dairi. Ia percaya bahwa pembangunan Kabupaten Dairi harus dimulai dari desa, dan pembangunan desa pada dasarnya dimulai dari dusun-dusun sebagai unit terkecil.
"Meski pembangunan tidak bisa dilakukan secara instan, kami berupaya menjalankannya secara bertahap dengan melibatkan seluruh masyarakat," ujarnya.
Desa Sosor Lotung sendiri merupakan salah satu desa dengan jumlah penduduk yang cukup padat, yakni sebanyak 3.439 jiwa. Namun demikian, desa ini masih menghadapi keterbatasan fasilitas pendidikan. Saat ini, Sosor Lotung hanya memiliki satu Sekolah Dasar dan belum memiliki jenjang pendidikan lanjutan seperti SMP maupun SMA.
Dengan semangat gotong royong yang terus digalakkan dan dukungan berbagai pihak, Desa Sosor Lotung berharap dapat menjadi contoh desa mandiri yang mampu membangun dari bawah demi mewujudkan Dairi yang lebih maju dan berdaya saing.
By : (clara)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar