Purwakarta. Investigasi.info -
Seluruh warga Desa Linggamukti Kecamatan Darangdan Kabupaten Purwakarta mulai dari anak-anak hingga dewasa antusias mengikuti gelaran acara pringatan hari jadi Desa Linggamukti yang berlangsung di Lapang Porsipal, Desa Linggamukti, pada Rabu 23 April 2025.
Acara bertajuk Hajat Bumi Milangkala Desa Linggamukti ke-44 tersebut diisi oleh beragam pentas seni budaya sunda, mulai dari seni musik, pencak silat hingga arak-arakan dongdang yang menyangkut hasil bumi seperti sayuran, dan buah-buahan dan dilanjutkan dengan Pagelaran Wayang Golek oleh Kidalang Wawan Ade Amung Sutarya Putra yang merupakan pakar pada kepengurusan Sekretariat Nasional Padalangan Indonesia (SENAWANGI).
Pada acara tersebut dihadiri Bupati Purwakarta Saepul Bahri Binzen beserta jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Purwakarta termasuk Ketua DPC Apdesi Kabupaten Puwakarta Denden Pranayuda,SE bersama Ketua DPK Apdesi Kecamatan Darangdan Budi Sahbudin bersama para Kepala Desa Se-Kecamatan Darangdan juga para Kepala Desa Se-Kecamatan Bojong.
Juga hadir Camat Darangdan Drs Al Idrus Nurhasan beserta Forkopimcam Darangdan, Camat Bojong Muhammad Kosim,S.STP.M.Si bersama Forkopimcam Bojong, Kepala Desa Linggamukti Toto Iskandar selaku tuan rumah bersama Unsur Perangkat Desa, Unsur Lembaga Desa, aparat Rw Rt Linmas PKK serta Kader Posyandu seDesa Linggamukti.
Kemudian hadir Kapolsek Darangdan Akp Yoga Prayoga, SH diwakili Bripka Asep Suparman yang merupakan Bhabinkamtibmas Desa Linggamukti Polsek Darangdan, Danramil 1903 Darangdan Kodim 0619 Purwakarta Lettu Kav Unang Sunarya bersama Babinsa Desa Linggamukti Serda Purwito dan anggota Koramil Darangdan.
"Dengan hadirnya Bupati Purwakarta Saepul Bahri Binzen beserta jajaran OPD mendapat sambutan serius dari kedua orang Camat, yaitu Camat Darangdan dan Camat Bojong"
Bupati Purwakarta Om Zein dalam kata sambutannya perayaan ini merupakan cerminan sebuah desa yang masyarakatnya sangat guyub dan kompak. Selain itu ia berharap seluruh desa juga dapat menggelar kegiatan serupa dalam setiap perayaan hari jadi.
"Ini keren, jadi bila perlu semua desa setiap hari jadinya bikin hajat bumi."Ucam Bupati Purwakarta Om Zein.
Kepala Desa Linggamukti Toto Iskandar saat dikonfirmasi media seusai melaksanakan berjamaah Tawasul (23/4) mengatakan bahwa acara Sedekah Hajat Bumi ini merupakan upacara adat yang melambangkan rasa syukur atas nikmat yang diberikan oleh Allah.SWT, yang telah melimpahkan rezeki melalui bumi yang segala bentuk hasil Bumi, baik dari segi pertanian maupun usaha-usaha yang dihasilkan oleh warga masyarakat Desa Linggamukti khususnya.
"Desa Linggamukti ini masih memegang teguh dan melestarikan budaya adat nenek moyang" Ucap Kades Linggamukti Toto Iskandar.
Kades Linggamukti menambahkan bahwa rangkaian Gelaran Hajat Bumi juga diisi dengan Pagelaran Wayang Golek oleh Kidalang Wawan Ade Amung Sutarya Putra yang merupakan pakar pada kepengurusan Sekretariat Nasional Padalangan Indonesia (SENAWANGI) pada periode 2011-2016.
Ditempat yang sama Danramil Darangdan Lettu Kav Unang Sunarya, menyampaikan sangat mendukung penuh kegiatan Sedekah Bumi ini yang masih aktif di selenggarakan di Desa Linggamukti.
Yang katanya acara sedekah bumi ini merupakan adat istiadat tradisi kearifan lokal, dan harus dapat dipertahankan meskipun zaman seperti saat ini, rasa syukur dan terima kasih kepada tokoh masyarakat, sesepuh Desa Linggamukti yang bisa mempertahankan adat istiadat budaya ini. "Pungkasnya.***
By : (Bah Endang)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar